Sebuah software yang sering digunakan untuk mendiagnosa atau menguji coba performa dari suatu hardware komputer yakni AIDA64, empat hari yang lalu telah merilis sebuah update beta terbaru pada software-nya. Uniknya pada update tersebut, terdapat suatu informasi yang terbilang sangat menarik, yakni munculnya suatu deskripsi tambahan mengenai RTX 3050 Ti.
Tak hanya informasi mengenai RTX 3050 Ti, update beta versi 6.32.5659 (terbaru) pun menampilkan beragam update support untuk VGA dari NVIDIA maupun AMD yang hingga kini masih dipertanyakan kepastiannya, seperti RTX 3050 Ti (versi laptop), RTX 3080 Ti yang sebelumnya sempat dirumorkan akan rilis di bulan Mei, Radeon RX 6700, Radeon RX 6600 XT, dan terakhir Radeon RX 6600 non XT.
Perlu diingat hingga saat ini baik AMD ataupun NVIDIA, mereka sama sekali belum berikan suatu sinyal atau bocoran mengenai keberadaan VGA yang telah disebutkan di atas. Mengingat beberapa minggu yang lalu AMD baru saja merilis Radeon RX 6700 XT, dan NVIDIA pun telah merilis RTX 3060 12 GB di bulan Februari yang lalu. Ditambah lagi dengan langka dan meroketnya harga serta stok VGA di pasar terpaksa membuat para gamer harus bersabar hingga waktu yang tak ditentukan.
Baca lebih lanjut tentang Tech, dan juga ikuti berita-berita lainnya seputar Video Game bersama saya, Daffa Dhiya. For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com