Just Cuse 4 Unjuk Trailer Perdana & Siap Rilis Akhir Tahun Ini!

“Michael Bay simulator” mungkin itulah kata yang tepat untuk menggambarkan franchise Just Cause, hadir sebagai franchise ikonik yang suguhkan beragam aksi gila. Dan akhirnya kelanjutan dari franchise yang satu ini akan segera datang dengan seri keempatnya, dengan protagonis utama yang masih menampilkan seorang Rico Rodriguez.

Dini hari tadi melalui presentasi Microsoft Xbox One, Square Enix telah resmi meluncurkan trailer perdana untuk Just Cause 4. Dari trailer berdurasi 1,5 menit tersebut tak hanya menampilkan grafis yang jauh lebih memukau, namun juga beragam aksi yang lebih gila dari prequel-prequelnya. Untuk gameplaynya sendiri, tampaknya Square Enix masih menyimpan hal tersebut untuk presentasinya pada tanggal 12 besok.

Just Cause 4 sendiri rencananya akan dirilis pada 4 Desember 2018 mendatang, untuk PC, Playstation4, & Xbox One.

Related Posts

Hak Cipta © 2025 Luckycla. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.